Kata kata mutiara untuk motivasi hidup

Sobat Netizen, terkadang dengan membaca atau mendengar kata kata bijak dan positif bisa membuat semangat kita kembali, yang semula down, sedih, loyo, dan mati. Bisa kembali Joss dan berbinar.

Berikut kata kata yang diambil dari kutipan berbagai tokoh-tokoh terkenal.

1. Tantangan adalah sesuatu yang membuat kehidupan menjadi lebih menarik. Cara mengatasinya membuat hidup lebih bermakna – Joshua Marine.

2. Semakin kau tahu tentang jati diri dan sesuatu yang kau inginkan, semakin sedikit pula kau membiarkan berbagai hal yang membuatmu kesal berlalu – Stephanie Perkins.

3. Aku hanya ingin orang lain mengambil langkah mundur, mengambil napas yang dalam, dan benar-benar mengamati sesuatu dengan cara yang berbeda. Namun, mayoritas orang tidak akan pernah melakukannya – Brian Mc.Knight.


4. Orang yang meninggal memperoleh lebih banyak bunga dibandingkan orang yang masih hidup karena penyesalan lebih kuat dibandingkan rasa syukur – Anne Frank.

5. Jangan biarkan ambisimu yang besar menghalangi berbagai pencapaian kecil yang jauh lebih bermakna – Bryant H. Mc.Gill.

6. Lebih baik mempunyai kehidupan yang bermakna dan memberikan perbedaan dibandingkan hanya mempunyai umur yang panjang – Bryant H. Mc.Gill.

7. Sesuatu akan terlihat berkesan jika hal tersebut dapat bermakna dan penuh warna – Joshua Foer.

8. Aku telah belajar jika ada lebih banyak kekuatan di dalam sebuah pelukan yang kuat dibandingkan dengan seribu kata-kata – Ann Hood.

9. Jangan merusak sesuatu yang kau miliki dengan mengharapkan sesuatu yang tidak akan pernah kau miliki; ingatlah jika sesuatu yang kau miliki saat ini pernah menjadi salah satu hal yang kau harapkan – Epicurus.

10. Kebahagiaan berada di dalam. Hal itu tidak ada hubungannya dengan seberapa banyak tepuk tangan yang kau peroleh atau seberapa banyak orang yang menyanjungmu. Kebahagiaan datang saat kau percaya telah melaksanakan sesuatu yang benar-benar berharga – Martin Yan.

11. Ini adalah agamaku yang sederhana. Tak perlu ada kuil; tak perlu filosofi yang rumit. Otak kita sendiri, hati kita sendiri adalah kuil kita; filosofinya adalah kebaikan – Dalai Lama.


12. Lakukanlah sesuatu yang harus kau lakukan hingga kau tidak dapat melakukan sesuatu yang kau inginkan – Oprah Winfrey.


13. Kau tidak pernah dilahirkan untuk hidup kalah, tertekan, bersalah, malu, terkutuk, dan tidak layak. Kau dilahirkan untuk menjadi seorang pemenang – Mikhail Sergeyevich Gorbachev.


14. Hidup bukanlah untuk menunggu badai berlalu, tetapi belajar menari di tengah hujan – Henry Ford.

15. Kau harus membiarkan orang lain untuk pergi. Setiap orang yang ada dalam kehidupanmu ditakdirkan untuk berada dalam perjalanan, tetapi tidak semuanya dimaksudkan untuk tinggal hingga akhir – Vasco da Gama.

16. Jadilah orang yang kuat, tetapi tidak kasar. Bersikaplah baik, tetapi jangan lemah. Bersikaplah rendah hati, tetapi tidak menjadi pemalu. Percaya dirilah, tetapi tidak sombong – Thomas Robert Malthus.


17. Seseorang pernah bertanya kepadaku, “Mengapa kau selalu bersikukuh mengambil jalan tersulit?” Aku menjawabnya, “Mengapa kau menganggapku memilih dua jalan?” – John Fitzgerald Kennedy.


18. Ketika dirimu tidak memperoleh solusi untuk mengatasi permasalahan, itu mungkin bukanlah masalah yang harus diatasi, melainkan kebenaran yang harus diterima – Mao Zedong.


19. Keraguan akan membunuh lebih banyak mimpi dibandingkan kegagalan – Francis Bacon.

20. Orang paling kesepian memiliki kepribadian yang baik hati. Orang paling sedih memiliki senyum paling cerah. Orang paling rusak memiliki kebijaksanaan yang luas. Semua itu karena mereka tidak ingin orang lain menderita seperti mereka – Zarathustra.

Kalau bicara tentang hidup, memang tak selamanya sesuai dengan keinginan kita, tetapi kita tetap harus tetap semangat dalam menjalani hidup ini.

Nah, sobat Netizen itulah beberapa kata kata mutiara dari para tokoh terkenal. Semoga bisa menambah semangat kalian ya. Tetap semangat.

Peralatan yang diperlukan untuk reparasi elektronik

Sobat sekalian, jika kalian hobi otak Atik peralatan elektronik atau lagi belajar untuk hobi memperbaiki Alat elektronik. Kalian perlu mempersiapkan perkakas berikut ya:

1. solder.

Solder merupakan peralatan wajib ni untuk kalian yang suka otak Atik peralatan elektronik. Alat ini kalian perlukan untuk melepas dan memasang komponen elektronik pada papan PCB. Komponen elektronik dipasang pada board dengan menggunakan timah sebagai perekat sekaligus konektor. jika kalian mau membeli solder, pilihlah yang baik dan bagus kualitasnya. Karena alat ini akan terus kalian pergunakan, selain itu juga solder yang bagus menentukan hasil penyolderan komponen pada papan PCB.

2. Multitester.

Alat satu ini juga wajib kalian miliki. Multitester merupakan alat ukur untuk berbagai parameter dalam rangkaian elektronik, yaitu voltase, arus, impedansi atau tahanan. Multitester ada 2 tipe tergantung tampilan atau display, analog atau digital. Sebaiknya kalian memiliki keduanya ya.

3. Set obeng atau screedriver.

Nah, peralatan ini tentu kalian sudah tahu ya fungsi dan kegunaannya. Untuk penghobi elektronik kita perlukan yang ukuran kecil saja. Beli saja 1 set supaya lebih gampang. Kalian bisa bongkar semua case yang ada juga saat diperlukan untuk hal lainnya.

4. Bor Kecil.

Bor kecil diperlukan Untuk melubangi papan PCB ataupun jika diperlukan untuk membuat lubang di case atau hal lainnya.

5. Tes pen.

Tentunya kalian perlu yang satu ini. Untuk menguji atau testing arus yang melalui suatu kabel atau terminal.

6. Solder terminal.

Ini kamu perlukan untuk menaruh solder yang sedang kalian gunakan supaya lebih aman dan tidak tersenggol. Ingat safety first.

7. penyedot timah.

Berfungsi menyedot timah yang sudah dipanaskan dengan solder, saat melepas komponen elektronik.

8. Tang atau plier.

Tang atau plier kalian perlukan untuk mengupas atau memotong kabel, kawat atau lainnya.

9. Pinset.

Untuk memegang komponen kalian bisa menggunakan alat ini.

10. Timah solder.

Diperlukan sebagai perekat saat memasang komponen pada papan PCB.

11. Pasta solder.

Pasta diperlukan untuk memudahkan proses penyolderan.

12. Kabel.

Sebagai bahan konduktor atau penghubung antara terminal satu dengan lainnya.

13. Komponen elektronik.

Berbagai komponen elektronik tentu saja kalian butuhkan. Seperti, resistor, kapasitor, dioda, transistor, IC, power supply, dan lainnya.

Sobat elektrisi sekalian, nah itulah yang kalian perlukan jika hendak memulai penghobi elektronik, semoga bermanfaat.

belajar DOS untuk pemula (disk operating system)

Halo sobat,

jika sobat sekalian suka bermain komputer, atau suka tentang IT. Pasti pernah atau sering mendengar tentang istilah DOS ini.

DOS ini merupakan sistem operasi yg berbasis non grafik atau bukan berbasis GUI, jadi sobat harus mengetikkan perintahnya untuk melakukan suatu perintah atau CLI (command line interface)

sebagai pemula,yuk kita coba perintah-perintah dasarnya, untuk yang master silahkan di skip saja.

Untuk memulai DOS di windows 10, silahkan START, kemudian di kolom search ketikkan perintah “CMD” kemudian tekan tombol enter. Maka akan muncul window baru untuk command prompt DOS ini.

Membuat Direktori/Folder.

Untuk membuat folder, sobat bisa menggunakan perintah “md” atau “mkdir”. Contohnya:

C:\> md data

Perintah tersebut membuat folder dengan nama “data” didirektori yang aktif saat ini.

Mengganti nama folder.

C:\>ren data folderdata

perintah diatas merubah nama folder “data” menjadi nama “folderdata”.

masuk ke dalam suatu folder

C:\>cd folderdata

Melihat isi folder

C:\>dir

C:\>dir/w

Perintah /w menunjukkan isi folder dengan tampilan ke samping atau wide.

Untuk menampilkan isi folder per halaman atau page gunakan /p

C:\>dir/P

Menghapus suatu folder

C:\>rd datafolder

untuk bekerja dengan file, berikut perintah-perintah yang biasa digunakan.

C:\> type dataku.txt

C:\>del dataku.txt

Untuk menyalin file gunakan perintah copy

C:\>copy [filename] [foldertujuan]

Adapun jika sobat hendak melakukan pengeditan file teks, bisa menggunakan perintah berikut

C:\>edit dataku.txt

Perintah diatas berlaku untuk windows kecuali windows 10 yang 64 bit, karena teks editornya tidak built in.

Untuk windows 10 yang 64 bit, sobat bisa menggunakan perintah berikut

C:\>notepad dataku.txt

Perintah diatas akan otomatis menampilkan jendela baru berupa teks editor notepad, sobat sekalian bisa mengedit teks dengannya.

Jika sobat ingin berpindah direktory, bisa menggunakan perintah “cd”.

C:\>cd folderdata

Artinya pindah ke direktory folderdata.

Untuk pindah drive, kalian tinggal mengetikkan drive yang dituju dengan format berikut.

c:\> D:

Diikuti penekanan tombol enter.

Maksudnya adalah, berpindah dari drive c ke drive D.

Demikian sobat, sebuah pendahuluan untuk DOS (disk operating system). Lain kalinya kita bahas lebih lanjut. Semoga berfaedah.

Design a site like this with WordPress.com
Get started